Berita

KOMPONEN PEDULI KEMANUSIAAN BALI BERSINERGI DENGAN POLRES BADUNG MEMBERI MAKAN KERA DI SANGEH

MANGUPURA, BERITATERKINI.CO.ID, Dampak pandemi covid-19 tidak hanya dirasakan oleh manusia,tapi juga kepada makhluk hidup lainnya, begitu yang di ungkapkan oleh Endang Astuti Bunga selaku perwakilan dari Komponen Peduli Kemanusiaan Bali.

Itulah awal mula muncul gagasan untuk melakukan aksi peduli terhadap makhluk hidup lainnya.
Yaitu memberi makan kera yang ada di Objek wisata Sangeh.

Atas ide tersebut komponen peduli kemanusiaan Bali bersinergi dengan Polres Badung.

Kegiatan ini langsung disambut baik oleh Kepala Kepolisian Resor Badung AKBP Roby Septiadi.
Namun Kapolres berhalangan untuk ikut dalam giat yang direncanakan karena ada tugas lain.

Senin (06/07/2020) kegiatan langsung dilaksanakan dengan didampingi Ny Reni Roby dan juga Wakil Kepala Kepolisian Resor Badung Kompol Ni Putu Utariani, SH beserta beberapa PJU Polres Badung dan Komponen Peduli Kemanusiaan Bali langsung menuju objek wisata sangeh, untuk memberi makan kera yang ada disana.

Dalam kesempatan kali ini polres Badung menyumbang buah pisang untuk dibagikan di sana.

Dalam pesan singkat melalui Whatsapp Kapolres berpesan ;
“Semoga dengan kita memperhatikan alam dengan semua isi nya, alam akan memperhatikan kita juga dengan terus memberikan kebaikan nya”.
Ungkap kapolres Badung.

Di lokasi kegiatan, Wakapolres Utari atas ijin Kapolres menjelaskan bahwa di Polres Badung juga ada kegiatan *Giat Peduli Kasih* yang sudah sering dilakukan.
Dan untuk kegiatan kali ini beliau mengatakan “semoga komponen lain bisa mengikuti, sehingga terjadi keharmonisan antara alam, manusia, dan binatang agar tetap bisa bersinergi,” Selain itu Ia juga menyampaikan Terima kasih atas kerjasama dari komponen dan semoga tetap bisa bersilaturahmi dan tetap bisa berbagi,” Ujarnya.

Sebelumnya Komponen Peduli Kemanusiaan Bali sudah pernah melakukan kegiatan serupa yaitu pemberian makan kera yang ada di Pura Uluwatu.(Red/Aj)

Related Articles

2 Comments

  1. Hello, i believe that i noticed you visited my web site so i came to “go back the desire”.I’m trying to to find things to improve my web site!I suppose its adequate to make use of a few of your ideas!!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: