Daerah

Erry Nuradi Ajak Masyarakat Banyak Membaca di Rumah

MEDAN – BERITATERKINI.co.id – Tengku Erry Nuradi Gubernur Sumut yang ke-17 mengajak masyarakat banyak membaca di rumah, terutama anak-anak yang memang belajar di rumah ditengah wabah Covid-19 saat ini.

Hal ini disampaikan Pak Tengku Erry kepada awak media melalui saluran telepon pada Senin (6/4/2020).

“Untuk mematuhi kebijakan Stay at Home dalam rangka pencegahan wabah Covid-19, kita mengajak kepada masyarakat dan khususnya anak-anak untuk memperbanyak waktu membaca di rumah. Membaca informasi yang berguna untuk menambah wawasan dan ketrampilan kita”, ungkap Tengku Erry.

Pada saat menjabat Gubernur Sumut, Tengku Erry memang sangat giat mendorong dan membuat program-program literasi khususnya mengembangkan minat membaca bagi anak-anak. Tengku Erry meyakini bahwa dengan membaca yang baik, maka kita tidak akan mengalami banyak kesulitan dalam melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.

“Pada saat saya menjabat, saya telah mencanangkan Sumut sebagai provinsi literasi di Indonesia. Tepatnya tahun 2017, kita canangkan itu, dan Sumut menjadi provinsi literasi yang ke-4 di Indonesia. Dan saya berharap agar program-program literasi ini terus didukung dan dikembangkan oleh pemerintah saat ini”, ungkapnya lagi.

“Terlebih kedepan literasi ini menjadi salah satu kunci ketrampilan yang harus dikuasai oleh generasi kita untuk bisa bersaing secara global”, ungkap pria yang sering disapa Paten ini.

(M-01)

Related Articles

6 Comments

  1. бұлбұл ай, сайра бұлбұл текст наркенже саясаттанудың негізгі парадигмалары мен
    мектептері, саясаттанудың прагматикалық
    мәні банановый пирог на сметане, шоколадно-банановый
    пирог на кефире дәуіт пайғамбар 30 ұлы, дәуіт пайғамбардың ораза

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: