Berita

Bupati Karanganyar Belajar Pengelolaan Mal Pelayanan Publik di Banyumas.

BANYUMAS, WWW.BERITATERKINI.CO.ID
Jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar yang dipimpin langsung oleh Bupati Karanganyar Juliyatmono berkunjung ke Pemkab Banyumas.

Kunjungan Bupati Karanganyar dalam rangka rencana pendirian Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Karanganyar. Pada kunjungan ini Bupati didampingi beberapa pejabat teras bahkan wakil bupati, asisten, kepala dinas dan kepala bagian yang akan menangani Mal Pelayanan Publik mengikuti kegiatan kunjungan ini.

Bupati Banyumas Achmad Husein dan Wakil Bupati Sadewo Tri Lastiono beserta Kepala OPD menyambut koleganya tersebut di Ruang Joko Kahiman, Senin (07/09/2020).

Usai ramah tamah Pemkab Banyumas menyampaikan paparan tentang Mal Pelayanan Publik, yang disampaikan oleh Kepala Dinas Penanaman Modal Perijinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Amrin Ma’ruf, S.STP, M.Si. Amrin menyampaikan bahwa MPP ini merupakan yang pertama di Jawa Tengah dan ke 12 di Indonesia.

“Asal mula keberadaan MPP di Banyumas adalah adanya Festival Kinerja yang di gelar Pemkab Banyumas, yang dihadiri oleh KemenPAN-RB. Dari data festival kinerja, Kememen PAN-RB menilai Banyumas sudah layak memiliki Mal Pelayanan Publik,” kata Amrin

Setelah dinyatakan layak, Bupati Banyumas menetapkan Gedung yang semula direncanakan untuk Pujasera diubah menjadi MPP yang diresmikan oleh MenPAN-RB. Saat ini sudah ada pelayanan dari berbagai instansi vertikal seperti kepolisian, kejaksaan, imigrasi dan lain sebagainya.

“Jadi yang terpenting adalah komitmen pimpinan. Bapak Bupati dan Wakil Bupati memberi policy dan Pak Sekda mengaplikasikan di lapangan bersama dinas terkait. Perlu kami sampaikan bahwa hampir semua Aplikasi pelayanan disiapkan oleh Dinas Kominfo,” katanya.

Amrin yakin, bahwa Pemkab Karanganyar bisa memiliki MPP yang lebih baik. Lebih baik karena bisa mempersiapkan lebih awal mulai dari bangunan dan sarana lain. Komitmen pimpinan Karanganyar juga telah dibuktikan dengan kunjungan kerja yang dipimpin langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar.

“Kami juga paham betul Pemkab Karanganyar juga memiliki prestasi dan banyak hal yang maju. MPP Banyumas ini baik karena lebih awal ada, dan komitmen Bapak Bupati agar pelayanan publik di Banyumas menjadi barometer pelayanan publik di Jawa Tengah,” kata Amrin.

Usai paparan rombongan Pemkab Karanganyar langsung melakukan peninjauan ke dalam Mall Pelayanan Publik di Jl Dr Angka Purwokerto, dengan didampingi oleh pejabat pemkab Banyumas untuk menjelaskan apa saja yang ada didalam mall tersebut.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Karanganyar Agus Cipto Waluyo, S.H, M.T. menyatakan terimakasih atas sambutan yang hangat dari pemkab Banyumas.

Menurutnya kunjungan Pemkab Karanganyar tidak semata – mata hanya untuk kunjungan kerja biasa, karena semua pejabat teras ikut serta pada kunjungan ini. Pemkab Karanganyar ingin belajar dari Banyumas mengenai Mal Pelayanan Publik mulai dari proses pembangunan sarana prasarana maupun sistem.

“Karena Pemkab Karanganyar belum mempunyai Mal Pelayanan Publik. Kami harus belajar di MPP Banyumas yang sudah bagus,” katanya. (Red/Aj)

Penulis : Beni

Related Articles

4 Comments

  1. I do not know whether it’s just me or if everyone else experiencing problems with your blog.
    It looks like some of the written text in your content are running off the screen. Can someone else please comment and let
    me know if this is happening to them as well? This might be a problem with my
    internet browser because I’ve had this happen before.
    Kudos

  2. I just could not depart your web site before suggesting that I actually enjoyed the standard info a person provide for your visitors? Is going to be back often in order to check up on new posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: