Bali

Lapas Kerobokan Siap WBK & WBBM Tahun 2023

BADUNG, beritaterkini.co.id | Bertempat di Aula Ardha Candra Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kerobokan dilaksanakan pencanangan pembangunan zona integritas (ZI) menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) / Wilayah Birokrasi bersih dan melayanai (WBBM) tahun 2023, penandatanganan pakta integritas dan komitmen bersama Kalapas dengan pejabat struktural, Rabu (25/01).

Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Tahun 2023 dipimpin langsung oleh Kalapas Kelas IIA Kerobokan, Fikri Jaya Soebing, Pejabat Struktural, JFU dan JFT pada di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kerobokan.

Dalam amanatnya kalapas kerobokan menyampaikan Kegiatan ini merupakan langkah awal dari Lapas kerobokan dalam mengikuti Kontestasi menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
“ini merupakan langkah awal kita dalam kontestasi menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)” ujar Fikri.

“kegiatan ini sama seperti kegiatan yang telah kita laksanakan pada tahun sebelumnya dan akan dilaksanakan terus kedepannya. Untuk itu saya harapkan seluruh petugas mampu bekerjasama dan berkoordinasi dengan baik untuk dapat mewujudkan Lapas Kerobokan memperoleh predikat WBK dan WBBM tahun 2023” jelas Fikri.

“persiapkan segala sesuatu dengan sebaik-baiknya, sehingga pada akhirnya kita mampu mewujudkan Lapas Kerobokan yang lebih baik dan memperoleh predikat WBK/WBBM tahun ini,” tutup Fikri. (Surya).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: