BeritaSumatera Selatan

dr Sri Fitriyanti Nurwahid Calon anggota DPRD Propinsi Sumsel Mau Jadi Orang Tua Angkat M Dafir Alfalah

BANYUASIN,- dr. Sri Fitriyanti Nurwahid, Calon anggota DPRD Propinsi Sumsel, mendatangi M. Dafir Alfalah putra tunggal almarhum dan almarhumah Romy Yudhistira dan Ajeng Kusula Wardani, di Jalan Laskar Umar Syidik RT 14 RW 05 Kelurahan Pangkalan balai, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Sumsel.

Kedatangan dr. Sri Fitriyanti Nurwahid bersama putra kesayangannya M. Shaka dan diterima langsung oleh Kakek Dafir, Lukman Haryadi.

Lukman Haryadi mengatakan pihaknya mengucapkan terima kasih atas kedatangan dr. Sri Fitriyanti Nurwahid ke kediamannya dengan menghibur cucu nya bermain bersama putra kesayangan dr. Sri Fitriyanti Nurwahid tersebut.

“Jangan sampai Dafir termenung, selalu kami hibur agar dia tidak teringat akan kedua orang tuanya, hari ini Alhamdulillah cucu kami kedatangan Putra kesayangan dr. Sri Fitriyanti Nurwahid mereka bermain bersama seakan lupa apa yang terjadi,” Kata, Lukman Haryadi ketika dibincangi, Minggu. 27/8/23.

Ditegaskannya, pihaknya iklhas dengan apa yang terjadi sebab semua sudah ketentuan dari Allah SWT, sebagai manusia beriman pihaknya yakin setiap yang bernyawa pasti akan mengalami hal serupa.

“Semua sudah diatur oleh Allah SWT, kita serahkan semua kepada Allah SWT, kita yakin kedepan akan jauh lebih baik lagi,”Ujarnya.

Sementara itu, dr. Sri Fitriyanti Nurwahid Calon anggota DPRD Propinsi Sumsel Daerah Pemilihan IX Kabupaten Banyuasin mengatakan tujuannya menyambangi anak dari almarhum Romy Yudhistira dan Almarhumah Ajeng Kusula Wardani karena merasa iba dan akan menjadikan Dafir sebagai anaknya sendiri.

“Kebetulan hari ini kita ada agenda jalan-jalan, sekaligus kita kunjungi Dafir anak almarhum Romy Yudhistira dan Almarhumah Ajeng Kusula Wardani, Alhamdulillah Dafir anaknya ceria bermain bersama Shaka, anaknya pintar dan lincah,”Ucapnya.

Dirinya menegaskan, pihaknya akan menjadikan Dafir sebagai anak angkatnya karena Dafir memerlukan banyak kasih sayang dari semua orang.

“Akan kita jadikan anak, kita anggap sebagai anak kita sendiri, kita dukung semua keinginannya hingga besar kelak menjadi generasi yang berguna bagi bangsa meneruskan cita-cita ayahnya,”Tukasnya.(**)

Related Articles

10 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: