Berita

Sambut HUT ke-10, Betutu Panggang Biang Koripan 7 Berbagi 32 Paket Daging Babi di 6 Banjar Desa Abiantuwung, Tabanan

TABANAN- Beritaterkini.co.id|
Panitia Satu Dekade Anniversary atau HUT ke-10 Biang Koripan 7 membagikan daging babi kepada warga yang membutuhkan di Desa Abiantuwung Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, Jumat, 4 Oktober 2024.

Hal tersebut dilakukan, dalam rangka Satu Dekade, Hari Ulang Tahun (HUT) ke-10 Biang Koripan 7.

Pada kesempatan tersebut, Owner Betutu Panggang Biang Koripan 7, Gusti Bagus Alit Arta Jonari Casanova menyampaikan, bahwa pembagian daging babi ini bertepatan dengan Hari Penampahan Kuningan dengan membagikan 32 paket daging babi.

“Dalam rangka 1 dekade Anniversary Biang Koripan 7. Jadi, ini acara pertama dari serangkaian HUT Biang Koripan berbagi daging babi bagi umat Hindu yang membutuhkan, saat Hari Penampahan Kuningan,” kata Gusti Alit Casanova.

Dalam kegiatan pembagian daging babi tersebut, dibagikan kepada 32 KK tersebar di 6 Banjar yang ada di Desa Abiantuwung meliputi Banjar Abian Tuwung Kaja ada 5 KK, Banjar Balu ada 4 KK, Banjar Abiantuwung Kelod ada 5 KK, Banjar Pasekan ada 3 KK, Banjar Koripan Kaja ada 7 KK dan Banjar Koripan Kelod ada 8 KK.

“Ada 32 warga yang sudah didata di Kepala Desa yang kita bagikan di seluruh Banjar di Desa Abiantuwung secara merata,” terangnya.

Pembagian daging babi dipilih, lanjutnya karena pada saat HUT Biang Koripan 7 seperti kegiatan 2 tahun yang dilakukan juga berbagi, sehingga konsep HUT 1 Dekade Anniversary Biang Koripan saat ini tetap mengusung konsep berbagi.

“Jadi, kita berbaginya berdasarkan acuan Tri Hita Karana, karena dengan Tri Hita Karana ini kita berbagi menjaga keseimbangan antara manusia dengan manusia, manusia dengan Tuhan dan manusia dengan lingkungan,” ungkapnya.

Tak hanya itu, Alit Casanova juga menambahkan, bahwa seluruh kegiatan HUT 1 Dekade Anniversary Biang Koripan 7 merupakan 100 persen murni buat kegiatan sosial dari Biang Koripan 7. Hal tersebut dilaksanakan, yang dapat berdampak positif untuk masyarakat dan lingkungan disekitarnya.

“Semoga Biang Koripan dipercaya lagi, bisa berbuat lebih banyak lagi dan bermanfaat lebih luas lagi, selalu diberikan kepercayaan untuk bisa tetap melayani sehingga kita terus bisa berbagi,” paparnya.

Setelah kegiatan pembagian daging babi ini, nantinya dilanjutkan dengan kegiatan Bedah Rumah buat salah seorang warga yang benar-benar membutuhkan. Kemudian, juga akan dilakukan pembagian fasilitas alat-alat untuk anak-anak sekolah yang membutuhkan.

Selanjutnya, juga dilakukan kegiatan untuk Parhyangan menyumbangkan wastra, tedung dan apapun yang dibutuhkan di Pura yang terletak di Abiantuwung. Selain itu, lanjutnya juga dilakukan kegiatan lingkungan dengan menanam pohon, menyebar ikan dan bersih-bersih sungai.

“Puncak acara pada 14 Desember mendatang, yang akan kita adakan Pesta Rakyat itu free entry untuk seluruh rakyat yang bisa datang dengan artis utama KIS dan My Friend,” urainya.

Sementara itu, salah satu warga Kadek Suweca Widiastawa asal Banjar Koripan Kaja, Desa Abiantuwung, Kecamatan Kediri mengucapkan terima kasih atas bantuan daging babi dari Biang Koripan 7.

“Saya ucapkan terima kasih atas bantuan seperti ini dan sudah peduli kepada rakyat seperti saya. Semoga lancar usaha Biang Koripan 7 kedepannya,” pungkasnya. (red/tim).

Related Articles

21 Comments

  1. Excellent piece! Your thorough summary is much appreciated. I now see the issue from a different angle thanks to your insightful comments. You made your points quite clearly with the examples you included. You have my gratitude for penning this.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: