BeritaNasional

BERSAMA KEPOLISIAN KAMI SIAP UNGKAP JARINGAN NARKOBA

Jakarta.Beritaterkini.co.id. Memerangi peredaran narkotika dan obat terlarang merupakan perjuangan yang seakan tak berujung.

Pelaku kejahatan akan senantiasa mengubah strateginya demi mencari celah keteledoran petugas. Para petugas Lapas Narkotika Kelas II A Jakarta pun dituntut untuk
senantiasa waspada dan bergerak cepat demikian ungkap Kepala Lapas Narkotika Kelas ll A Jakarta, Bambang Wijanarko.

PLT Dirkamtib Ditjenpas Kemenkumham mengarahkan agar memperkuat kerjasama dengan pihak kepolisian.

Sejalan dengan itu Kabivisi Pemasyarakatan DKI Jakarta Taufiqurahman juga menyampaikan agar jajaran di Lapas selalu melaksanakan kegiatan penggeledahan blok hunian.

Kepala Lapas Bambang Wijanarko turun langgsung ke lapangan memimpin penggeledahan kamar.Sasarannya adalah warga binaan atas nama Gatot Sulistyo alias Y.

Diungkapkan pula olehnya bahwa penggeledahan ini merupakan tindak lanjut dari hasil temuan atas salah satu warga binaan di Lapas Cianjur yang diduga memiliki hubungan erat dengan Yoyo.

Walaupun saat dilakukan konfrontasi vIdeo call via KPLP Lapas Cianjur, yang bersangkutan mengelak dan mengatakan bahwa tidak memiliki kaitan apapun dengan Yoyo bahkan tidak mengenalnya.

Lebih lanjut Aris menjelaskan bahwa dalam penggeledahan sel Yoyo, telah ditemukan 2 (dua)
unit handphone, 2 (dua) unit modem, charger dan 5 (lima) set headset.

Hasil penggeledahan segera kami laporkan pada pimpinan dan tetap berkoordinasi secara
intensif dengan lapas Cianjur.

Kedepannya sesuai komitmen Bapak Kalapas, kami akan meningkatkan kewaspadaan terhadap setiap warga binaan dan berusaha membantu pihak
Kepolisian untuk mengungkap jaringan narkoba yang diduga berada di dalam lapas, tegasnya.

“Pokoknya, warga binaan lapas Jakarta jangan pernah berangan untuk memperdaya kami!’ tekad Aris mengakhiri pernyataannya.

Sumber : Jarrak Officiall
Editor : Kurnia

Related Articles

57 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: