BeritaDaerah

Pecahkan Persoalan Perikanan Budidaya, Hanan A Rozak Lakukan Pendekatan Komprehensif Dalam Bimtek Di Tubaba

Tulang Bawang Barat-Lampung, Beritaterkini – Anggota DPR RI Hanan A. Rozak melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Sosialisasi Kebijakan Perikanan Budidaya bersama Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP) di Lambu Kibang, Tulang Bawang Barat, pada Minggu (23/6/2024)

” Mengatasi permasalahan perikanan budidaya memerlukan pendekatan komprehensif antara lain peningkatan pengetahuan pembudidaya, penerapan teknologi tepat guna, manajemen usaha, serta dukungan dari pemerintah terkait infrastruktur dan pemasaran hasil budidaya” kata Hanan.

Perwakilan Pembudidaya menyampaikan beberapa permasalahan pokok yang dihadapi dalam budidaya.

“Pencemaran air oleh limbah rumah tangga atau pertanian bisa menurunkan kualitas air yang digunakan untuk budidaya. Dan pada musim kemarau panjang kami mengalami kekurangan air mengganggu aktivitas budidaya, ” kata Sugiyono, pembudidaya dari Lambu Kibang.

Foto; rec.dok

Eko Supriyono, dari Kecamatan Batu Putih menyampaikan tantangan dan permasalahan lainnya dalam budidaya adalah penyakit dan hama ikan; harga, ketersediaan, kualitas dan pengetahuan formulasi pakan; keterbatasan pengetahuan dan teknologi budidaya perikanan, serta masalah pemasaran dan harga.

Dalam kesempatan tersebut Hanan menyampaikan tahun 2024 ini dirinya sebagai Anggota DPR RI memfasiltasi bantuan kolam terpal sistem Bioflok, satu juta bibit ikan, calon indukan ikan, dan bimbingan teknis untuk meningkatan pengetahuan petani pembudidaya ikan.

Kegiatan Bimtek diikuti 150 pembudidaya yang berasal dari Kecamatan Batuputih, Gunung Terang, Lambu Kibang dan Pagar Dewa serta narasumber dari BPBL Lampung Ditjen Perikanan Budidaya KKP RI bersama Tenaga Ahli Anggota Komisi 4 DPR RI. /seno

Red

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: