Daerah

Polri Janji Copot Firli Bahuri Sebelum Dilantik Jadi Ketua KPK

JAKARTABERITATERKINI.co.id – Polri berjanji akan merotasi Komjen Firli Bahuri menjelang pelantikan dirinya sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023.

“Seandainya nanti yang bersangkutan akan menjadi ketua KPK tentunya itu ada mutasi,” ucap Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Argo Yuwono, di bilangan Jakarta Selatan, Jumat, (22/11/2019).

Ia memastikan bahwa Firli tidak akan rangkap jabatan antara di Polri dan KPK. Saat ini Firli baru dilantik sebagai Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri.

“Tentunya nanti, sekarang ini kan Pak Firli masih menjabat Kabaharkam,” tuturnya.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Idham Azis mengatakan bahwa Firli tidak perlu mundur dari Polri sekalipun dilantik sebagai Ketua KPK.

“Anggota Polri yang diangkat sebagai pimpinan KPK dalam hal ini Kabaharkam itu tidak harus mengundurkan diri sebagai anggota Polri, tapi harus diberhentikan dari jabatannya,” kata Idham dalam rapat kerja di ruangan Komisi III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (20/11/2019).

Idham mengatakan, ketentuan itu mengacu pada Pasal 29 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2019 tentang KPK.

“Tidak harus mengundurkan diri sebagai anggota Polri, tetapi harus melepaskan jabatan struktural atau jabatan lainnya, seperti itu,” ujarnya.

Related Articles

3 Comments

  1. Ping-balik: asic miner
  2. Cool blog! Is your theme custom made or did you download it from somewhere? A theme like yours with a few simple tweeks would really make my blog shine. Please let me know where you got your design. Bless you

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: