BaliBeritaKeamananPeristiwaTabananTNI / Polri

Kapolres Tabanan Sholat Tarawih Bersama Jamaah Masjid Al Hamzah, Perkuat Sinergi dan Kedekatan di Bulan Ramadhan

beritaterkini. co. id-TABANAN | Suasana yang penuh berkah bulan suci Ramadhan, Kapolres Tabanan AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., melaksanakan shalat tarawih berjamaah bersama masyarakat di Masjid Al Hamzah, Banjar Soka, Desa Senganan, Kecamatan Penebel, pada Minggu,16-3-2025, Kegiatan yang berlangsung dari pukul 20.00 hingga 21.00 wita, ini turut dihadiri oleh Kasat Reskrim Polres Tabanan, personel Muslim Polres Tabanan, serta jamaah dari berbagai wilayah sekitar masjid. Kehadiran Kapolres menjadi wujud nyata komitmen Polri dalam membangun kedekatan dengan masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Tabanan menyampaikan apresiasi kepada jamaah atas sambutan hangat yang diberikan.Kapolres menegaskan bahwa shalat tarawih bukan sekadar ibadah bersama, tetapi juga sebagai ajang mempererat komunikasi dan kebersamaan antara kepolisian dan masyarakat. “Bulan Ramadan adalah waktu yang penuh ampunan dan rahmat dari Allah SWT. Melalui shalat tarawih, kita bisa semakin memperkuat keimanan serta menjalin silaturahmi yang lebih erat,” ujar Kapolres.

Hingga hari ke-16 Ramadan, situasi keamanan di wilayah hukum Polres Tabanan terpantau aman dan kondusif. Kapolres mengajak seluruh jamaah untuk menjaga ketertiban, meningkatkan keimanan, serta memperkuat nilai-nilai toleransi antarumat beragama. “Mari kita bersama-sama menjaga kedamaian dan kebersamaan di bulan yang penuh berkah ini. Dengan saling mengasihi dan menjaga toleransi, kita dapat menciptakan suasana yang harmonis di tengah masyarakat,” tambahnya.

Kehadiran Kapolres dalam shalat tarawih bersama mendapat sambutan hangat dari jamaah dan masyarakat sekitar. Masyarakat mengapresiasi langkah Polres Tabanan yang aktif dalam kegiatan keagamaan, terutama di bulan Ramadan. Interaksi ini menjadi momentum penting dalam membangun hubungan yang lebih erat antara kepolisian dan masyarakat, serta memperkuat sinergi dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh umat beragama. (KYN).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: