Berita

TATAP MUKA KAPOLRES MAGELANG KOTA BERSAMA FORPINDA KABUPTEN MAGELANG DENGAN KELOMPOK BUDIDAYA IKAN KECAMATAN BANDONGAN DALAM RANGKA PENGUATAN PANGAN/KETAHANAN PANGAN DALAM SITUASI PANDEMI COVID-19

MAGELANG, WWW.BERITATERKINI.CO.ID, Bertempat di wilayah Desa Sukodadi,kec.Bandongan, kab Magelang dilaksamakan Tatap muka Kapolres Magelang Kota bersama Forpimda Kabupaten Magelang dengan Kelompok Budidaya Ikan Kecamatan Bandongan dalam rangka penguatan perekonomian dan ketahanan pangan dalam situasi Pandemi Covid-19 Selasa, (18/8), Pukul 13.00 Wib.

Turut hadir dalam acara tersebut Asisten 1 Magelang, Nanda Cahyadi, Kapolres Magelang Kota AKBP Nugroho Ari Setyawan, S. I. K., M.M.,C.F.E,Kasdim 0705 Magelang Mayor Inf Sudarno, Kepala Dinas Perterikan Bidang Perikanan, Ir. Andono Widodo, Ps Camat Bandongan, Budi Daryanto, S.Stp.,M.Si,.Kapolsek Bandongan AKP Sukardiyona,Danramil Bandongan, Kapten Chb Marsiyo, Kasat Intelkam Polres Magelang Kota AKP Danang Eko Purwanto, S. H., Kasubag Humas Polres Magelang Kota IPTU Harto, Penyuluh Perikanan Kec. Bandongan, Wartini.

Adapun dalam susunan acara tersebut pembukaan Sambutan Kepala Desa Sukodadi, Sambutan Bupati Kabupaten Magelanh yang diwakili Asisten 1, Sambutan Dandim 0705 Magelang yang diwakili Kasdin 0705 Magelang Mayor Inf Sudarno, Sambutan Kapolres Magelang Kota, penyetahan bantuan secara simbolis, foto bersama dan dilanjutkan pelepasan benih Ikan secara Simbolis di kolam Desa Sukodadi.

Maksud tujuan kegiatan adalah dalam rangka penguatan perekonomian ketahanan pangan dalam situasi pandemi covid-19.Kapolres Magelang Kota Bersama Forpinda Kabupaten Magelang ingin silahturomi dan tatap muka serta pemberian bantuan dengan Kelompok Budidaya ikan kecamatan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya dalam sektor perikanan.

Adapun bantuan yang diberikan kepada Desa yang berpotensi membudidayakan ikan,Desa Sukodadi, Desa Sidorejo, Desa Ngepanrejo, Desa Banyuwangi, Desa Rejosari dan bantuan yang diberikan 12.000 benih ikan Lele, 16.000 benih ikan Nila, 1.200 kg pakan ikan dan dalam kegiatan tersebut berlangsung aman dan lancar.

Redaksi : Aj
Penulis : Fri

Related Articles

4 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: