Politik

Dengan Nada Tinggi, Amien Rais Marahi Kader PAN di Pembukaan Rakernas

JAKARTA – BERITATERKINI.co.id – Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais terlihat memarahi kader PAN yang meneriakkan dukungannya kepada Zulkifli Hasan untuk kembali menjadi Ketua Umum PAN periode 2019-2024, dalam pembukaan Rapat Kerja Nasional PAN 2019 di Hotel Millenium, Jakarta, Sabtu, (07/11/2019).

Setelah doa selesai dibacakan, sebagian kader PAN meneriakkan slogan “lanjutkan!” berkali-kali. Teriakan itu sudah dilantangkan sejak Zulhas berpidato.

“Maaf tidak ada yel ‘lanjutkan’, belum tentu ya,” kata Amien dengan nada meninggi.

Sebelum meninggal mimbar, Amien Rais kembali mengingatkan kader PAN agar tidak meneriakkan yel-yel. Karena hal itu dianggap eks Ketua MPR itu sebagai tindakan yang kurang sopan.

“‘Lanjutkan’ belum tentu ya. Jangan mendahului takdir ya. Anda jangan sorak-sorak seperti itu, tidak layak. Ini bukan partai kampungan. Wassalamu’alaikum,” tegas Amien. Ia pun turung panggung diiringi tepuk tangan.

Sebelum membacakan doa, Amin juga sempat menyindir para pendukung Zulhas. Namun sindiran itu dilakukan tanpa amarah. Amien hanya mengingatkan bahwa Allah SWT sudah menulis takdir siapa yang akan memimpin PAN ke depannya.

“Boleh Anda lanjutkan atau tidak lanjutkan, satu periode. Saya hanya tersenyum karena sudah ada di lauhul mahfudz siapa yang akan jadi ketua umum kita nanti,” ucap Amien.

Sejumlah nama muncul dalam bursa ketua umum PAN. Nama-nama itu di antaranya mantan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Asman Abnur, Waketum PAN Hanafi Rais, Wali Kota Bogor sekaligus Waketum PAN Bima Arya Sugiarto, serta Waketum PAN Mulfachri Harahap.

Related Articles

One Comment

  1. Hi, Neat post. There’s an issue with your web site in internet explorer, could check this?K IE still is the marketplace leader and a huge element of other folks will miss your magnificent writing due to this problem.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: